Laporan : Mustafa akmal-Batusangkar
Batusangkar,----Keinginan masyarakat Nagari Sungai Tarab memiliko los serba guna mulai terwujud dengan telah selesainya pembangunan los tersebut dibangun melalui dana APBD Sumatera Barat tahun 2010 senilai Rp 510 juta.
Hal itu diungkapkan Wali Nagari Sungai Tarab HS DT Marah Banso kepada Koran ini kemaren di Sungai Tarab.
Keberhasilan Pembangunan gedung serba guna tersebut juga tidak terlepas atas partisipasi dan dorongan anggota DPRD Sumatera Barat Ir Arkadius Dt Intan Bano sehingga merespon keinginan masyarakat sungai tarab untuk memiliki gedung serba guna tersebut. Sehingga diharapkan mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.
Apalagi pasar sungai tarab merupakan tempat transaksi bagi masyarakat di 10 nagari di Kecamatan Sungai Tarab dan merupakan pasar penyangga bagi pasar lain di Tanahdatar dengan hari pasarnya setiap hari rabu. Dan sampai saat ini pasar Sungai tarab masih dikelola secara tradisional dengan kondisi yang ada sebelumnya memiliki los sebanyak 6 unit,kios 30 petak dan los layang 2 buah disamping juga pasar sungai tarab terkenal dengan makanan kulinernya dengan khas makanan gulai kambiang dan kopi daun sebanyak 3 petak.
Karena itulah supaya pembangunan los yang dibangun tersebut bisa dimamfaatkan optimal sebelum los serba guna pasar Sungai Tarab tersebut dimampaatkan pihaknya juga akan meresmikan pemakaian los lambung tersebut oleh Bupati Tanahdatar M Shadiq Pasadigoe dalam minggu pertama Februari mendatang dan juga telah menyusun badan pengelola Los Lambuangtersebut nanti karena los lambuang itu akan berfungsi ganda,dan pagi hari bisa dimamfaatkan untuk jualan dan bisa dimamfaatkan pula untuk sarana olahraga dan juga acara pesta perkawinan namun supaya los lambung itu tetap bersih pihaknya juga merencakanan pasar los lambuang tersebut ujar DT Marah banso lagi untuk pedagang beras.
0 komentar:
Posting Komentar